Home » , » Spesifikasi dan Harga Experia tablet Z

Spesifikasi dan Harga Experia tablet Z

Spesifikasi Lengkap dan Harga Sony Experia tablet Z Review Experia Tablet Z Sony kembali menghadirkan tablet terbarunya, diciptakan oleh tim yang menelurkan BRAVIA TVs, Xperia Tablet Z membawa penggila gadget sony kejajaran tablet android.



Dengan ketipisan hanya 6.9 mm dan berat di bawah 500 gram, tablet ini dilengkapi dengan reality display berukuran 10 inci. Layar ini memberikan kualitas gambar yang lebih hidup sehinggankita merasa memandang pada layar HDTV. Desain OmniBalancenya dapat menyeimbangkan kualitas tampilan luar dengan teknologi yang terdapat didalamnya. Penggunaan high rating IP55 dan IP57 membuat tablet Xperia Tablet Z mampu bertahan di bawah air selama 30 menit

Sistem operasi  yang digunakan Xperia tablet Z adalah  jelly bean 4.1.2 dengan  RAM 2GB. Disisi lain, keberadaan kamera Exmor R 8.1 MP terbilang cukup mumpuni. Tablet ini bisa mengambil gambar dalam pencahayaan yang minim. Didukung dengan fitur Superior auto, dengan mode ini memungkinkan kamera menggabungkan Scene Recognition dalam teknologi penciptaan gambar berkualitas dengan shoot otomatis tetap dengan pengaturan optimal.

Xperia Tablet Z ini menggunakan  processor Qualcomm Snapdragon s4 pro. Quad Core 1.5Gz. dengan digunakannya processor tipe ini maka, kita bisa mendapatkan  performa dan kecepatan yang maksimun serta grafis yang jernih tanpa menghabiskan banyak daya baterai. 

Bicara tentang konektivitas. Xperia Tablet Z ini membenamkan fitur Wi-Fi dan bluetooth, dilengkapi dengan exsternal memory mikro SD hingga 64GB, DLNA, MHL dan juga USB. Teknologi Mobile BRAVIA Engine generasi kedua juga melengkapi tablet ini yang menawarkan manajemen warna yang lebih tinggi dan pengurangan noise yang dapat mengganggu.




Teknologi lain yang juga dihadirkan dalam tablet ini adalah opticontrast. Berguna untuk mengurangi refleksi yang dipantulkan sehingga gambar yang dihasilkan lebih jernih dengan kuantitas cahaya yang tinggi.

Xperia tablet Z ini dihargai sekitar Rp. 6 juta

Spesifikasi Sony Experia tablet Z

Dimension                   172 x 266 x 69 mm

Berat                           495 gram

OS                               Android jelly bean 4.1.2

Processor                    1.5Gz Qualcomm

Graphic                       Adreno 320

Camera                       8.1 MP, 16x Digital zoom, Front facing camera 2.2 MP

Display                       10.1 inci, 1920 x 1200 pixels

Durability                    IPX5/7 (tahan dalam air) & IP5X (tahan debu)

Memori                       RAM 2GB

Network                      UMTS HSPA+ 850, 900, 2100 MHz, GSM GPRS/EDGE

Konektivitas           Screen mirroring, HDMI via MHL, Wi-Fi, Bluetooth 4.0, USB 2.0,

0 comments:

Post a Comment